Ruang Baca

Ruang Baca

Minggu, 28 Februari 2021

Jinchuu Arc Live Action

 Di bulan Februari ini, Hira akan membahas secara khusus tentang per-kenshin-an :D mungkin momennya pas juga, karena beberapa bulan lagi, sekuel live action yang terbaru akan segera rilis.

Yep, bulan Februari ini edisi khusus tentang Kenshin Himura. Ceritanya flasback, ngulik lagi kisah-kisah tentang Kenshin dan kawan-kawannya. Hira menulis dan mengedit kembali tulisan-tulisan lama tentang Kenshin.

Oke, simak edisi kali ini...



Musuh terkuat Shishio Makoto telah dikalahkan, anak buah Shishio pun berhasil disingkirkan. Tidak ada lagi pemberontakan-pemberontakan.


Era baru telah datang, damai pun tercipta. Kenshin pun meninggalkan Kyoto, kembali ke Dojo Kamiya Kashin di Tokyo.



Suasana tenang membuat latihan pedang di Dojo menjadi bergairah, banyak murid baru yang datang. Murid-murid tersebut bertekad akan mempelajari ilmu pedang aliran Kamiya Kashin dengan sungguh-sungguh. Di era yang damai ini, aliran pedang Kamiya Kashin sangat tepat untuk mendukung era baru. Kenshin dan kawan-kawan pun hidup tenang di Tokyo.

Hingga suatu malam, kedamaian itu terusik dengan keributan yang dibuat oleh sang pembawa pesan "jinchuu Arc".


Luka lama pun terkuak, luka manusia yang telah kehilangan perempuan yang berharga dalam hidupnya.


Kaoru, Megumi, Sanosuke dan Yahiko hanya bisa terdiam ketika mendengar penuturan Kenshin tentang masa lalunya.


Bagaimanapun, masa lalu itu telah terjadi dan Kenshin tak bisa menghindari masa lalunya.


Seorang pemuda ubanan datang menantang Kenshin, tak dinyana pemuda ubanan tersebut adalah Enishi Yukishiro, adik iparnya.


Kesedihan yang mendalam atas meninggalnya Tomoe membuat rambut Enishi memutih sebelum waktunya. 



Enishi telah menjelma menjadi ahli pedang yang sangat kuat.


Enishi menuntut balas atas kematian kakaknya, pertarungan pun tak terelakkan


Sejatinya, bukan hanya Enishi yang terluka atas kematian Tomoe, tetapi Kenshin juga. Kisah Kenshin dengan Tomoe adalah sebuah tragedi. Bagaimana seorang hitokiri battousai, samurai terkuat di zamannya tak mampu melindungi orang yang paling ingin dia lindungi.

Bisa dibilang bukan kisah biasa memang kisah Kenshin-Tomoe ini. Awalnya Tomoe Yukishiro benci dengan Kenshin karena tunangannya yang pegawai pemerintah ikut bertarung melawan Kenshin.


Bukannya sang tunangan pulang dengan selamat dari pertarungan, Tomoe malah mendapat kabar duka dari pertarungan tersebut.




Bukan hanya orang yang dicintainya meninggal, Tomoe pun menghadapi kenyataan bahwa dirinya batal menikah. Maka dengan tekad yang kuat, Tomoe pun berusaha mencari tahu tentang Kenshin (sosok yang berada di balik kematian tunangannya)

Semakin mengenal Kenshin, niat balas dendam pun terlupakan, Tomoe jatuh hati dengan Kenshin dan mereka pun menikah.


Ini benar-benar kisah yang tragis, bagaimana akhirnya Tomoe meninggal (kisah detailnya bisa ditonton di film)





Entah bakal seperti apa filmnya, Hira tidak mau berandai-andai. Yang pasti, dari tiga sekuel Rurouni Kenshin yang dibuat oleh Sutradara ini, hasilnya tidak mengecewakan. Adaptasinya benar-benar layak untuk ditonton. 





Baiklah...... 
Tulisan ini Sebagai penutup edisi khusus bulan ini. Meskipun nulisnya enggak karu-karuan, dan dengan mood nulis yang seperti rollercoaster akhirnya target edisi khusus bulan ini tercapai. Alhamdulillah.

























4 komentar:

  1. Itu bukan ubanan lah,
    tapi di bleaching rambutnya jadi warna putih gitu,
    kan dia lebih muda, wkwkwk XD

    aku juga pengen dibleaching rambutnya kalo udah aku pendekin rambutku nanti,
    hahah :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Udah terima Bae itu ubanan.
      Film belum mulai, udah kritis bgt ya :D
      Itu di manga-nya Enishi diledekin pemuda ubanan. Apa daya klo di live actionnya malah kelihatan keren kyk anime XD

      Awas, ntar dibilang ubanan lho :D klo diwarnai begitu. Maklum banyak yang julid

      Hapus
  2. Tambahan:

    Jadi tenyata selama ini kenshin itu duda???
    ya Alloh, aku tertipu sampai umur segini..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Selamat ya Anda tertipu... :D

      Memang, ini cerita di komiknya yang paling bikin syok

      Hapus